Januari 2017 - Desember 2018, Jenis kekerasan: Kekerasan Fisik, Pelaku: Wargareset

Pengeroyokan

  • 2018-12-17
  • #Kekerasan Fisik

Persekusi terhadap Fahmi, jurnalis Radar Lombok Senin (10/12) sore kemarin di Desa Terong Tawah, Kecamatan Labuapi Kabupaten Lombok Barat. Menurut keterangan korban, sekitar Pukul 17.10 Wita mendengar kabar gaduh di Dusun Jerneng Kalijaga, desa setempat. Diketahui Dusun Kalijaga adalah asal Sahirpan, calon kepala desa yang kalah. Fahmi tinggal di Dusun Jerneng Mekar, dusun tetangga calon kepala desa incumbent tersebut. Jarak…

Intimidasi dan Kekerasan Terhadap Jurnalis Transmedia dan kumparan.com

  • 2018-12-11
  • #Kekerasan Fisik

Jurnalis Transmedia dan kumparan.com diintimidasi dan mengalami kekerasan oleh massa yang menyerang kantor Polsek, Jakarta Timur, Selasa, 11 Desember 2018 malam. Kasus kekerasan itu bermula saat ER seorang jurnalis Transmedia yang berstatus kontributor dan RF jurnalis Kumparan.com meliput aksi sekelompok massa yang menyerang kantor Mapolsek Ciracas, Jakarta Timur, pada Selasa, sekitar pukul 23.00 malam. Ketika itu jalan di sekitar kantor…

Persekusi Terhadap Jurnalis Radar Lombok

  • 2018-12-10
  • #Kekerasan Fisik

Aksi persekusi terhadap Fahmi, jurnalis Radar Lombok terjadi pada Senin (10/12) sore di Desa Terong Tawah, Kecamatan Labuapi Kabupaten Lombok Barat. AJI Mataram menyebut, menurut keterangan korban, sekitar Pukul 17.10 Wita mendengar kabar gaduh di Dusun Jerneng Kalijaga, desa setempat. Diketahui Dusun Kalijaga adalah asal Sahirpan, calon kepala desa yang kalah. Fahmi tinggal di Dusun Jerneng Mekar, dusun tetangga calon…

Penganiayaan Jurnalis Media Online

  • 2018-09-29
  • #Kekerasan Fisik

Faisal Dolok Saribu, jurnalis media online dianiaya di di Desa Hatapang, Kecamatan Na IX-X, Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), oleh beberapa orang yang diduga petugas penjaga palang PT. LBI (Labuhan Batu Indah), bersama teman penjaga lainnya, serta salah satu supir truck perusahaan kayu di Labura. Kejadian berlangsung saat korban sedang mereportase petugas dari Polhut, Dinas Kehutanan, KPH Serta Gakum Wilayah Sumatera…

Jurnalis Perempuan Dipukul

  • 2018-08-03
  • #Kekerasan Fisik

Oknum pasukan pengamanan api obor Asian Games melakukan kekerasan terhadap jurnalis Kompas TV Jambi, Suci Anisa saat meliput arakan api obor Asian Games. Jurnalis perempuan ini dipukul di bagian ulu hati secara tiba-tiba saat mengambil gambar arak-arakan api obor tiba di Kota Jambi. Kasus ini dialporkan ke Polda Jambi

Dikeroyok dan Dianiaya

  • 2018-06-05
  • #Kekerasan Fisik

Wartawan koran Radar Papua, Novrianto Terok, dikeroyok dan dianiaya oleh orang yang tak dikenal di sekitar lokasi SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar) Sanggeng, Manokwari, Papua Barat. Peristiwa itu terjadi saat Novri menjalankan tugas peliputan insiden terbakarnya satu unit sepeda motor di areal SPBU Sangeh, Selasa siang, 5 Juni 2018, sekitar pukul 14.15 WIT. Novri memotret peristiwa kebakaran sepeda motor di…

Diamuk Suporter Bola

  • 2018-06-03
  • #Kekerasan Fisik

Jurnalis Sorot.co Edi Setyawan mengalami tindak kekerasan yang diduga dilakukan oleh suporter Persebaya alias Bonek. Kekerasan berupa pemukulan dan perampasan ponsel milik Edi, terjadi pada saat si jurnalis mengabadikan gambar kerusuhan antara suporter Persija Jakarta yakni The Jack dengan suporter Persebaya Surabaya di Stadion Sultan Agung Bantul. Beberapa bagian tubuh Edi terluka akibat aksi kekerasan suporter. Ia sempat dikeroyok oleh…

Wartawan Alami Kekerasan Saat Meliput Proyek Hotmix

  • 2017-11-01
  • #Kekerasan Fisik

Seorang wartawan yang bertugas di wilayah Tobasa, Prengki Silitonga, mengalami penganiayaan saat meliput proyek hotmix di Jalan Lumban Binanga, Kecamatan Lagunoti, Tobasa, Rabu (1/11). Kejadian itu berawal ketika Prengki mendokumentasikan gambar saat pengerjaan proyek berlangsung. Seorang oknum proyek tersebut yang berinisial PS mempertanyakan aksi dokumentasi itu. Prengki menjelaskan profesinya sebagai seorang wartawan dan kemudian melanjutkan kegiatannya. Beberapa saat kemudian, oknum…

Beritakan Proyek Buletin Bermasalah, Wartawan Dapat Ancaman Preman

  • 2017-10-23
  • #Kekerasan Fisik

Proyek pembuatan majalan dan buletin senilai Rp200 juta di DPRD KOta Manado diduga tak dilaksanakan sesuai anggaran yang ada. Soalnya, dari kontrak tertulis edisi 12 bulan, tetapi yang dicetak hanya 3 bulan. Saat menerbitkan pemberitaan tersebut, 2 hari setelah pemberitaan, seorang preman diidentifikasi bernama Sonny Putong mengancam wartawan untuk tidak lagi memberitakan berita mengenai proyek tersebut

Wartawan Alami Kekerasan Sebab Tulisan Soal Penambangan Pasir

  • 2017-09-26
  • #Kekerasan Fisik

Tindak kekerasan dialami oleh Disa Aryandi, wartawan Pos Belitung, pada Selasa (26/9/2017) sore, di kantor Pos Belitung, di Tanjungpandan, Belitung. Aksi premanisme tersebut dilakukan oleh beberapa orang dari organisasi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Intel dan Forum Wartawan Belitung (Forwabel), yang saat itu mendatanggi kantor Pos Belitung. Ada sekitar tujuh orang dari perwakilan LSM dan organisasi wartawan yang diterima di ruang…


    Halaman: 1/2    »

Laporkan Kekerasan Terhadap Jurnalis Sebagai:

Anggota AJI Tamu

Pilih Data:

 
 

Berdasarkan Jenisnya:

Berdasarkan Pelaku:

Berdasarkan Kota: